Perjanjian Kerja Sama antara Sekretariat DPRD Kota Medan dengan Fakultas Hukum dan Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer Universitas Prima Indonesia

MEDAN - Dalam rangka mewujudkan program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka yang bertujuan mendorong mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan yang berguna memasuki dunia kerja, Fakultas Hukum dan Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer Universitas Prima Indonesia melaksanakan Perjanjian Kerja Sama dengan Sekretariat DPRD Kota Medan di Ruang Rapat Badan Anggaran DPRD Kota Medan, Senin (28/03/2022).

Acara penandatanganan perjanjian kerja sama ini dihadiri Sekretaris DPRD Kota Medan, Muhammad Ali Sipahutar, S.S.T.P., M.A.P., Dekan Fakultas Hukum Universitas Prima Indonesia, Dekan Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer Universitas Prima Indonesia, para pejabat di lingkungan Universitas Prima Indonesia, Para Kepala Bagian, serta Pejabat Fungsional/Subkoordinator di lingkungan Sekretariat DPRD Kota Medan.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Hukum Universitas Prima Indonesia, Dr. Elvira Fitriyani Pakpahan, S.H.I., M.Hum., mengatakan bahwa perjanjian kerja sama ini merupakan kolaborasi dengan Sekretariat DPRD Kota Medan terkait dengan program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka.

"Kolaborasi ini diharapkan dapat diwujudkannya program-program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi", kata Elvira.

"Tentunya bukan hanya ditandatangani saja, tetapi kita nanti akan membuat implementasi, kita akan mengevaluasi perjanjian kerja sama ini minimal satu tahun sekali, agar terlihat wujud nyata dari kerja sama antara Fakultas Hukum dan Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer dengan Sekretariat DPRD Kota Medan", tambahnya.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Kota Medan, Muhammad Ali Sipahutar, S.S.T.P., M.A.P., mengatakan bahwa perjanjian kerja sama ini merupakan bentuk dukungan terhadap program-program pemerintah yaitu program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka.

"Kita berharap setelah perjanjian kerja sama ini ditandatangani, kita harus secepatnya merealisasikan isi-isi dari perjanjian kerja sama tersebut. Tentunya dengan kerja sama ini akan menghasilkan ide-ide dan juga inovasi-inovasi yang bisa dituangkan di Sekretariat DPRD Kota Medan ini", kata Ali Sipahutar.

Perjanjian kerja sama ini ditutup dengan pemberian cenderamata dan foto bersama.

(SMART-WAN)